Hasil survei elektabilitas Pilpres di beberapa lembaga survei, Prabowo Unggul

Sigerlink Politik Nasional

Situasi politik jelang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 sudah mulai terlihat menghangat, dengan telah berlangsungnya beberapa tahapan pemilu yang sudah mulai berjalan.

Meskipun tim sukses dari masing-masing calon sudah mulai mengkampanyekan ide-ide dan gagasan dari calon yang diusungnya baik dengan melakukan kampanye tatap muka langsung maupun dengan menggunakan media elektronik.

Dari beberapa survei elektabilitas sementara yang di rilis oleh beberapa lembaga survei independent, terlihat pasangan prabowo Subianto dan Gibran Raka Buming Raka unggul dibanding pasangan Calon Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Pasangan Calon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Seperti lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis bahwa Pasangan calon
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 22,8%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 45,8%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 25,6%
(5.380 responden)

Ipsos Public Affairs
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 22,13%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 42,66%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 22,95%
– Tidak menjawab 12,26%
(2.000 responden)

Patradata
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 26,7%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 37,5%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 31,8%
(1.200 responden)

LSI Denny JA
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 24,9%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 42,9%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 24%
(1.200 responden)

Poltracking
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 23,1%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 45,2%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 27,3%
(1.220 responden)

Populi Center
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 21,7%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 46,7%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 21,7%
(1.200 responden)

Litbang Kompas
– No. Urut 1 Anies-Muhaimin 16,7%
– No. Urut 2 Prabowo-Gibran 39,3%
– No. Urut 3 Ganjar-Mahfud 15,3%
(1.364 responden)

Tentunya hasil survei tersebut merupakan ancang-ancang dari masing-masing calon untuk berjuang lebih keras lagi dalam menarik simpati publik, Namun kita tetap waspada jangan sampai pada Pilpres 2024 mendatang proses demokrasi kita yang sehat, berintegritas dan berkualitas terciderai dengan adanya black campaign, Money Politik dan politik identitas ditengah-tengah masyarakat saat ini.

(Marlin)

Tinggalkan Balasan